Polri Bangun 101 Jembatan untuk Permudah Akses Masyarakat dan Anak Sekolah

Polri Bangun 101 Jembatan untuk Permudah Akses Masyarakat dan Anak Sekolah

Smallest Font
Largest Font

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan bahwa Polri telah menyelesaikan pembangunan dan perbaikan 101 unit jembatan di berbagai wilayah. Langkah ini diambil sebagai wujud dukungan Polri terhadap pembangunan infrastruktur dan peningkatan konektivitas masyarakat, terutama bagi anak-anak sekolah yang kesulitan akses.

Jenderal Sigit menyampaikan hal tersebut dalam Rilis Akhir Tahun Polri 2025, Selasa (30/12/2025). Ia menegaskan komitmen Polri dalam mendukung program pemerintah terkait percepatan pembangunan infrastruktur di seluruh pelosok negeri.

"Selanjutnya, perlu kami sampaikan bahwa sebagai bagian dari dukungan terhadap pembangunan infrastruktur, kemudahan akses, serta peningkatan konektifitas, Polri melaksanakan perbaikan dan pembangunan 101 unit jembatan," kata Jenderal Sigit.

Jenderal Sigit merinci, 27 unit jembatan telah rampung dibangun, 16 unit dalam proses pembangunan, dan 58 unit masih dalam tahap perencanaan. Pembangunan ini diharapkan dapat menunjang aktivitas ekonomi masyarakat di berbagai daerah.

"Upaya ini bertujuan untuk memperlancar mobilitas masyarakat, mendukung aktivitas ekonomi, serta memperkuat akses antarwilayah, khususnya di daerah yang membutuhkan infrastruktur penunjang," katanya.

Lebih lanjut, Jenderal Sigit menyoroti kondisi anak-anak di beberapa daerah yang harus menyeberangi sungai demi meraih pendidikan. Pembangunan jembatan ini menjadi solusi agar tidak ada lagi anak-anak yang mempertaruhkan keselamatan mereka saat berangkat sekolah.

"Kita harus mampu hadir dan membantu masyarakat, agar anak-anak tidak lagi harus menyeberangi sungai dengan berbasah-basahan demi menuntut ilmu dan melanjutkan pendidikan mereka," kata Jenderal Sigit.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Most viewed