Trump Bertemu Netanyahu, Bahas Gencatan Senjata Gaza dan Nuklir Iran

Trump Bertemu Netanyahu, Bahas Gencatan Senjata Gaza dan Nuklir Iran

Smallest Font
Largest Font

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, bertemu dengan Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, di Florida untuk membahas kelanjutan rencana gencatan senjata di Gaza dan isu program nuklir Iran.

Menurut laporan AFP, Selasa (30/12/2025), kedua pemimpin negara tersebut juga membahas mengenai Iran. Trump menegaskan bahwa Amerika Serikat akan bertindak tegas jika Teheran kembali membangun fasilitas nuklirnya.

Trump menepis anggapan mengenai ketegangan hubungannya dengan Netanyahu. Ia menyatakan bahwa meskipun Netanyahu terkadang sulit dihadapi, Israel mungkin tidak akan berdiri tanpa kepemimpinannya setelah serangan Hamas pada 7 Oktober 2023.

"Kami membahas sekitar lima topik utama, dan Gaza akan menjadi salah satunya," ujar Trump kepada wartawan di resor Mar-a-Lago sebelum pertemuan bilateral.

Trump kembali menyerukan pelucutan senjata terhadap Hamas sebagai bagian dari fase lanjutan gencatan senjata Gaza yang telah disepakati pada bulan Oktober, menyusul sumpah sayap bersenjata kelompok Palestina tersebut untuk mempertahankan senjata mereka.

"Harus ada pelucutan senjata terhadap Hamas," tegas Trump.

Netanyahu menimpali dengan mengatakan, "Kami belum pernah memiliki teman seperti Presiden Trump di Gedung Putih".

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Most viewed