Italia Tangkap 7 Orang Diduga Danai Hamas Jutaan Euro

Italia Tangkap 7 Orang Diduga Danai Hamas Jutaan Euro

Smallest Font
Largest Font

Kepolisian Italia menangkap tujuh orang yang diduga terlibat dalam pengumpulan dana jutaan euro untuk kelompok milisi Palestina, Hamas. Selain itu, polisi mengeluarkan perintah penangkapan internasional terhadap dua orang lainnya yang berada di luar negeri.

Dilansir dari AFP, Sabtu (27/12/2025), kepolisian Italia menyatakan bahwa tiga asosiasi yang mengklaim mendukung warga sipil Palestina sedang dalam penyelidikan karena diduga menjadi kedok untuk mendanai Hamas.

Kesembilan orang tersebut dituduh mendanai sekitar tujuh juta euro (US$8 juta) kepada asosiasi yang berbasis di Gaza, wilayah Palestina, atau Israel, yang dimiliki, dikendalikan, atau terkait dengan Hamas.

Menurut kepolisian Italia, meskipun tujuan resminya adalah mengumpulkan donasi untuk tujuan kemanusiaan bagi rakyat Palestina, lebih dari 71 persen dana tersebut dialokasikan untuk pembiayaan langsung Hamas atau entitas yang berafiliasi dengan gerakan tersebut.

Sebagian uang tersebut diberikan kepada anggota keluarga yang terlibat dalam serangan teroris, demikian pernyataan kepolisian.

Di antara mereka yang ditangkap adalah Mohammad Hannoun, presiden Asosiasi Palestina di Italia, menurut laporan media.

Menteri Dalam Negeri Italia Matteo Piantedosi melalui media sosial X menulis bahwa operasi tersebut membongkar perilaku dan aktivitas yang, dengan berpura-pura sebagai inisiatif untuk kepentingan penduduk Palestina, menyembunyikan dukungan dan partisipasi dalam organisasi teroris.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Most viewed